Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Blitar Jawa Timur

Blitar merupakan salah satu kota kecil di Jawa timur yang syarat akan sejarah, dan bisa dibilang, kota ini menjadi salah satu kota yang menghasilkan tokoh penting bangsa. Sebut saja mantan presiden Indonesia yang pertama, Bung Karno, pahlawan Supriadi, mantan wakil presiden Budiono, dan masih banyak lagi.

Dan menariknya lagi, kota ini juga memiliki banyak potensi wisata menarik yang layak untuk dieksplor. 


Nah, untuk anda yang sedang merencanakan liburan ke kota Blitar, berikut ini kami pilihkan beberapa obyek wisata keren yang wajib dikunjungi.

1. Pantai Tambakrejo 
Pantai Tambakrejo
Pantai Tambakrejo via jejakpiknik.com
Obyek wisata yang pertama adalah pantai Tambakrejo. Destinasi ini berada di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, Blitar, Jawa Timur. Pantai ini merupakan tempat wisata yang cukup populer dikalangan wisatawan, dilihat dari banyaknya pengunjung yang memadati pantai ini tiap harinya, terlebih saat musim liburan dan akhir pekan. 

Pantai Tambakrejo berjarak sekitar 30 kilometer yang bisa ditempuh kurang lebih 1 jam perjalanan ke arah selatan Kota Blitar. Pantai ini memiliki panjang sekitar 10 kilometer yang memanjang membentuk sebuh teluk yang sangat indah. 

Terlebih pantai ini juga memiliki pasir putih dan birunya air laut yang berpadu menjadi satu kesatuan yang pas dipandang mata. Anda menikmati beragam aktifitas di pantai ini seperti berenang dan bermain-main disekitar tepian pantainya. Fasilitas yang tersedia disini nuga cukup lengkap diantaranya ada tempat istirahat, deretan penjual makanan, kamar ganti, kamar mandi, dan juga ada tempat untuk beribadah.

Tak hanya bisa menikmati pemandangan alam sekitar, Anda juga bisa sekaligus membeli ikan segar di tempat pelelangan ikan dekat pantai tersebut sebagai oleh-oleh bagi sanak saudara. Untuk memasuki kawasanpantai ini Anda cukup merogoh kocek sebesar Rp. 3.000,00 saja dan untuk tempat parkirnya juga Anda hanya perlu memebayar sebesar Rp. 3.000,00 per kendaraannya. 

Dan apabila Anda datang berkunjung saat hari Tahun Baru Islam, ditempat ini biasanya diselenggarakan acara Larung Sesaji. Yang mana hal itu merupakan ritual acara yang diselenggarakan setiap tahunnya. Biasanya acara ini berlangsung dengan membawa arak-arakan dua buah tumpeng agung yang terdiri dari berbagai lauk pauk beserta hasil bumi menuju pantai dan ada pula persembahan berbagai tarian tradisional.

2. Arung Jeram Soko Adventure Blitar
Arung Jeram Soko Adventure Blitar
Arung Jeram Soko Adventure Blitar via suaramaja.com
Lokasi arung jeram ini berada di Desa Tegal Asri, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Kawasan olahraga penguji nyali ini menawarkan berbagai aktivitas rafting dengan mengutamakan safety and fun. Panjang lintasannya sendiri sejauh 9 kilometer yang terdiri dari 6 kanal  yang memiliki ketinggian sekitar 3-10 meter serta dengan tingkat kesulitan 2-3 sehingga bagi Anda yang pemula atau ingin mengajak keluarga lokasi ini cukup aman.

Anda juga akan didampingi olah tenaga profesional dan alat-alat perlengkapannya pun lengkap jadi Anda tidak perlu khawatir akan keamanandan keselamatan Anda. Disini juga tersedia berbagai fasiliats selain rafting diantaranya ada Camping Area dan Outbond Area yang siap memanjakan liburan Anda.

Tempat ini buka setiap hari dari hari Senin-Minggu. Harga tiket yang harus dibayarkan sejumlah Rp. 145.000,00 per orang untuk Kelud Trip dan Rp. 145.000,00 per orang untuk Kawi Trip. Untuk maksimal 5 orang dengan fasilitas penunjang seperti Rest Area, Welcome Drink, Local Transportation, Equipment, Meal Guide dan juga Drink on Boat.

Dan untuk Kawah Trip dan Lava Trip tarifnya masing-masing sebesar Rp. 95.000,00 per orang dengan penunjang fasilitas seperti Welcome Drink, Meal Guide, Equipment dan Local Transportation untuk maksimal 5 orang.

3. Pantai Pangi
Pantai Pangi
Pantai Pangi via jejakpiknik.com
Pantai ini berjarak sekitar 45 kilometer dari pusat Kota Blitar atau sekitar 90 menit perjalanan. Dan lokasinya berada di Dusun Krajan, Desa Tumpakkepuh, Kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Pantai ini memiliki bentuk yang cekung dengan diapit karang disisi kanan kirinya.

Pantai ini cukup sepi pengunjung dan masih sangat asri, terdapat pula deretan pohon pinus yang tumbuh tidak jauh dari bibir pantai ini. hijaunya pohon pinus dengan birunya air laut menambah suasana tenang dan nyaman untuk berlama-lama ditempat ini. 

Dipantai ini juga terdapat telaga berair payau yang merupakan muara sebuah sungai. Untuk masuk ke lokasi pantai ini pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp. 8.000,00 per orangnya. Dan untuk biaya parkir kendaraannya sejumah Rp. 2.000,00 untuk kendaraan roda dua dan Rp. 5.000,00 untuk kendaraan roda empat.

Karena objek wisata ini tidak seramai pantai lain, maka fasilitasnya hanya berupa mushola, toilet dan warung-warung makanan dan minuman dan belum ada tempat penginapan yang tersedia. Kalaupun ada itu berada di Kota Blitar.

4. Pantai Jolosutro
Pantai Jolosutro
Pantai Jolosutro via jejakpiknik.com
Pantai ini memiliki pasir yang berwarna hitam eksotis yang halus dan bersih. Ombak yang ganas karena berada diperairan selatan membuat tempat ini cocok bagi Anda penikmat Surfing. Lokasinya sendiri berada di Desa Ringenrejo, Kecamatan Wates, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Berada sejauh 45 kilometer dari Kota Blitar dan diapait oleh perbukitan yang berada di sebuah teluk kecil. Untuk menikmati pemandangan luasnya pasir hitam yang digulung derasnya ombak Anda dapat melihatnya dari atas perbukitan. 

Harga tiket untuk memasuki pantai ini sebesar Rp. 7.000,00 per dua orang yang termasuk tarif parkir. Jam operasional pantai ini dari pukul 07.00 – 16.00 WIB.Fasilitas yang tersedia di pantai ini seperti rumah makan, kamar mandi, mushola, tempat parkir dan lain sebagainya.

5. Pesanggrahan Tambakrejo Blitar
Pesanggrahan Tambakrejo Blitar
Pesanggrahan Tambakrejo Blitar via travellersblitar.com
Apabila Anda ingin menikmati pemandangan dari tempat yang pas dan nyaman, Pesanggrahan Tambakrejo ini bisa menjadi pilihan. Selain memang lokasinya yang berada di atas bukit yang menghadap ke Pantai Tambakrejo, tempat ini juga bisa menjadi tempat Anda menginap.

Kawasan ini berada di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Tempat penginapan ini biayanya sekitar Rp. 250.000,00 per malam bagi Anda yang ingin menginap setelah menikmati pemandangan Tambakrejo. Anda juga dapat menyewa halamannya saja dengan harga Rp. 400.000,00 dan apabila ingin menyewa satu bangunan sewanya seharga Rp. 1.250.000,00.

Fasilitas yang disediakan tempat ini berupa Kamar dengan single bad king size, kipas angin non AC, ballroom yang luas, family room, ruang rapat, prasmanan dengan menu seafood lokal, satelit chanel dan security 24 jam.

6. Candi Penataran 
Candi Penataran
Candi Penataran via travel.tribunnews.com
Konon disini adalah tempat dima Gajah Mada mengucapkan Sumapah Palapa untuk menyatukan Nusantara. Lokasinya terletak di Desa Penataran, Kecamatan Ngledok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Suasananya berhawa sejuk karena memang berada dibawah kaki Gunung Kelud. 

Candi ini ditemukan sekitar tahun 1815 oleh Sir Thomas Stamford Raffles dan merupakan komplek percandian terbesar dan sangat terawat di Provinsi Jawa Timur. Dan dibangun sekitar tahun 1194 oleh Raja Syrengga dari kerajaan Kediri.

Jika Anda ingin berkunjung ke tempat ini tidak perlu khawatir dengan fasilitas yang disediakan karena memang cukup lengkap seperti toilet umum, tempat duduk disekitar candi, tempat parkir dan mushola. Ada juga toko-toko disekitar lokasi yang menjual berbagai souvenir, makanan, dan minuman serta sajian pentas seni daerah setempat.

Pada gari-hari baisanya taraif yang dikenakan sebesar Rp. 3.000,00 dan untuk parkir sebesar Rp. 2.000,00 per kendaraan roda dua serta Rp. 5.000,00 untuk kendaraan roda empat.

7. Gua Embluk
Gua Embluk
Gua Embluk via sumber.com
Lokasi gua ini berada di Desa Tumpak Kepuh, Kecamtan Bakung, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Konon dulunya gua ini menjadi tempat persembunyian PKI di Blitar. 

Gua Embluk memiliki panjang sekitar 1,5 kilometer dengan tingginya sekitar 3 meter. Di dalam gua ini Anda bisa menikmati berbagai keindajan dari Stalaktit dan Stalakmit yang menjulur sepanjang gua. Dan untuk bisa masuk ke dalam gua Anda juga perlu seorang guide untuk memandu perjalanan Anda. 

Biaya untuk menyewa pemandu sebesar Rp. 50.000,00 dengan maksimal rombongan tujuh orang. Dan waktu yang dibutuhkan untuk menyusuri kedalaman gua ini kurang lebih selama 2 jam dari masuk sampai  keluar gua lagi.

8. Makam Bung Karno
Makam Bung Karno
Makam Bung Karno via youtube.com
Wisata sejarah ini berjarak sekitar 3 kilometer dari arah utara Kota Blitar. Untuk masuk ke area makamnya sendiri tidak dipungut biaya sedikitpun, hanya membayar biaya parkir beberapa ribu rupiah saja. 

Di area makam bung Karno, selain terdapat makam bung Karno juga terdapat makam kedua orangtuanya. Ada pula sebuah tempat yang dijadikan perpustakaan tempat menyimpan buku-buku dan tulisan-tulisan Bung Karno dan juga sebuah museum untuk menyimpan benda-benda peninggalan Bung Karno.

Lokasi makam ini berada di Jalan Ir. Soekarno No. 152, Bendogerit, Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur. Fasilitas yang tersedia disini lumayan lengkap, mulai dari toilet umum, mushola, tempat parkir, aneka kuliner dan oleh-oleh khas Blitar, dan sebagainya. Wisata ini dibuka dari pukul 07.00 – 17.00 WIB.

Itulah beberapa tempat wisata terbaik di Blitar Jawa Timur yang tentunya wajib dikunjungi saat sedang berkunjung ke kota tersebut.